Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2020

Mengapa Imam Mencium Altar?

Gambar
Setiap sebelum dan sesudah misa, para imam dan diakon selalu menuju meja altar dan menciumnya. Praktik mencium benda-benda suci sudah menjadi tradisi sejak abad ke-4 yang berfungsi sebagai tanda hormat, atau digunakan sebagai sapaan kepada objek yang dipercaya mengandung makna ilahi. Altar diyakini mengadung makna ilahi itu karena pada saat diresmikan oleh Bapa Uskup, meja altar diberkati secara khusus dan diurapi dengan minyak suci layaknya seseorang yang baru dibaptis secara katolik. Maka, mencium altar dapat dipandang sebagai tindakan menghormati peran khusus yang dimilikinya dalam liturgi dan konsekrasi yang diberikan oleh uskup. Dalam Gereja Katolik, Altar merupakan meja pengorbanan dan sekaligus tempat dilangsungkannya perjamuan paskah yang ditandai dengan terjadinya peristiwa transubstantiatio (perubahan makna roti dan anggur menjadi tubuh dan darah Kristus). Di awal eksistensi Agama Kristen, ketika ekaristi masih dianggap ilegal, umat kristiani mengadakan mis